APAKAH KUCING BENGAL GALAK??


APAKAH KUCING BENGAL GALAK??


kucing bengal
kucing bengal

Apakah kucing bengal galak?? Ini adalah pertanyaan yang paling sering di tanyakan oleh para adopter ataupun para pecinta kucing lainnya yang belum mengenal betul bagaimana karakter si kucing yang satu ini. Mungkin karena orang-orang taunya bahwa kucing bengal merupakan turunan dari kucing hutan sehingga masih memiliki darah liar, serta dari tampilannya yang seperti macan tutul kecil yang menjadikan si kucing yang satu ini terkesan galak dan liar yaa..hihi

Kalo di ibaratkan wajah rambo, tapi hati hello kitty sih yaaa cocok juga wkwkwk, jangan tertipu oleh penampilan deh .. karena kucing bengal yang di pelihara sekarang kan sudah turunan generasi ke 6 atau 7 yang di kembangkan dari awal, apalagi yang sekarang mah wahh entah generasi yang keberapa. Jadi sudah termasuk kedalam kategori hewan peliharaan rumahan biasa. Jadi tidak akan galak, seperti kucing hutan yang memang liar, yang bahkan suka menyerang kita (bermaksud untuk melindungi dirinya sendiri karena buat dia masksudnya di sini adalah kucing hutan yaa, manusia itu ancaman)

Lalu apa perbedaan kucing bengal dengan kucing hutan? Apakah sama karakternya? Bagaimana membedakan secara fisik kucing bengal dengan kucing hutan? Nahh bagi yang masih bingung bisa baca artikel yang sudah pernah kami tulis soal " PERBEDAAN KUCING HUTAN DAN KUCING BENGAL"

Terus kucing bengal bisa di pegang ga sihh??

Nahh, yuk kita bahass... ada yang beranggapan bahwa kucing bengal galak itu adalah karena dia tidak mau di elus dan di gendong serta di emong-emong seperti kucing persia. Yang perlu di perhatikan adalah, bagaimana pun juga karakter kucing bengal dan kucing persia itu beda. Karena dari jenis ras nya saja sudah berbeda ya kan, masa mau di samakan juga sifatnya..

Kucing bengal pada umumnya memang tergolong kucing yang aktifnya luar biasa, dia paling suka lari-lari kesana-kemari di ajak main oleh kita seakan energinya yang tidak ada habisnya. Karena sifat yang tidak mau diamnya itulah, kucing bengal terkesan tidak mau di pegang. Kalau hanya sekedar di elus-elus mah tentu saja mauuuu :) maka tips nya adalah ajak dia bermain sampai benar-benar puas dan cape, baru deh dia akan diam mau di elus-elus sama kita. hihihi

Tapi itu sifat umumnya yaa yang aktifnya luar biasa, tapi sebagian kecil yang lain kucing bengal ini ada juga yang diem dan manja itu juga tergantung dari bagaimana si owner memperlakukan dan memelihara kucing bengalnya. 

Jadi sudah jelas ya, bahwa kucing bengal tidaklah galak. Singkatnya kucing  bengal memiliki karakter yang sangat menarik, energic dan aktif yang menjadikan dia menjadi hewan yang luar biasa unik.

AVAILABLE KITTEN BENGAL

AVAILABLE KITTEN BENGAL


kucing bengal bandung
Terima kasih atas kepercayaannya untuk para calon adopter yang ingin mengadopsi kucing bengal dari kami. Untuk saat ini belum tersedia, karena belum ada kelahiran kembali. 

Info update terbaru akan kami posting kembali di halaman ini.  Sampai ketemu di bulan januari 2020 untuk memastikan indukkan kucing bengal kami hamil.

Sampai ketemu di kelahiran selanjutnya

Buat para adopter siap-siap waiting list :)

HARGA KUCING BENGAL

HARGA KUCING BENGAL

BERAPA HARGA KUCING BENGAL di BUMI UCING?

Harga kami berkisar mulai RP 4.000.000 to Up, tergantung pada kualitas, pola dan warna anak kucing. Harga tersebut sudah termasuk pet cargo dan vaksin pertama pada kucing bengal. Biaya pengiriman tidak termasuk dalam harga kucing bengal. Biaya pengiriman di tanggung oleh adopter.

JIKA SAYA TINGGAL DI LUAR BANDUNG, BAGAIMANA CARA KERJA PENGIRIMAN KITTEN SAYA?

Kami mengirimkan anak-anak kucing bengal kami untuk luar pulau jawa dengan menggunakan pesawat. Kami mengurus semuanya sehingga anak kucing nanti tiba dengan selamat dan sehat, Anda hanya perlu menjemputnya di bandara terdekat.

Berapa Biaya Pengiriman via pesawat? Biasanya pengiriman via udara range mulai 900rb sampai 2jt. Mungkin bisa lebih dan mungkin bisa kurang dari harga itu. Untuk update pengiriman via udara bisa diinformasikan selanjutnya dengan kontak kami

Untuk anda yang tinggal di sekitar wilayah jakarta, bekasi depok dan sekitarnya. Kami akan kirimkan dengan menggunakan jasa pets kurir door to door dengan menggunakan mobil. Biaya pengiriman biasanya mulai harga 500rb -600rb.

Untuk anda yang tinggal di sekitar jawa tengah, kami akan kirimkan kucing dengan menggunakan kereta dengan biaya pengiriman biasanya mulai 150rb-250rb

Untuk wilayah bandung, apakah bisa diambil sendiri?
Kami menyarankan untuk mengambil sendiri jika anda tinggal di wilayah bandung, cimahi dan padalarang. Karena dengan begitu anak kucing bengal pun akan senang dengan owner barunya

CARA ADOPSI

CARA ADOPSI

Bagaimana cara adopsi kucing bengal di Bumi Ucing?

*Apa yang harus saya lakukan jika ingin mengadopsi kucing bengal yang tersedia di blog kami?

Anda harus menghubungi kami terlebih dahulu untuk memastikan kucing yang tersedia di blog kami itu apakah masih tersedia atau tidak. Harap menghubungi kami di KONTAK KAMI via whatsapp.

Untuk anak Kucing di dalam blog kami masih tersedia, bisa anda pesan dalam susunan waiting list kami

*Apakah masuk waiting list perlu membayar DP?

Jika kitten-kitten belum memasuki cukup umur untuk pengiriman kucing via udara dan darat, maka anda perlu membayar DP 50% sebagai tanda bahwa kitten-kitten kucing bengal kami serius akan anda adopsi. Usia untuk melakukan pengiriman kucing via udara dan darat adalah 3 bulan.

Untuk anak kucing yang sudah siap adopsi yang berusia 3 bulan jika masih tersedia di blog kami, anda bisa membayar FULL dan langsung di kirimkan ke tempat anda. Biaya Pengiriman tidak termasuk dalam harga anak kucing. Biaya pengiriman di tanggung oleh anda sebagai adopter.

Apakah bisa kitten-kittennya di ambil sendiri??
Ya, tentu saja bisa. Anda bisa menjemputnya ke lokasi kami jika sudah siap untuk di adopsi.

Usia berapa kitten bengal bisa di adopsi?
Minimal usia 2,5 bulan sudah bisa di ambil sendiri ke lokasi kami atau menunggu sampai usia 3 bulan jika di kirimkan via udara atau darat.

*BAGAIMANA SAYA TAHU KETIKA KITTEN BARU TERSEDIA?

1) Cara terbaik adalah dengan menghubungi admin kami via whatsapp dengan nomor kontak KLIK DI SINI

2) Cara kedua adalah dengan memfollow media sosial kami seperti instagram dan facebook untuk UPDATE kabar terbaru kitten bengal kami yang tersedia atau dengan melihat kucing-kucing yang AVAILABLE di blog kami

TENTANG KAMI

TENTANG KAMI


kucing bengal

Kami adalah pecinta kucing bengal. Kami mengenal kucing bengal pada tahun 2013. Kami bukan cattery dan hanya hobi saja. Kitten-kitten yang terlahir dari kucing bengal kami berasal dari pejantan kucing bengal kami yang memiliki sertifikat ica (indonesia). Dan indukkannya non pedigree (tanpa sertifikat) tapi ras asli bengal tanpa campuran.

Sudah banyak teman-teman dan relasi kami yang mengadopsi kitten-kitten bengal yang berasal dari rumah kami :) dengan harga yang sangat terjangkau.

Kucing bengal yang berasal dari kami kini sudah bertebaran hampir di seluruh indonesia, dari mulai pulau jawa, sumatra bahkan kalimantan pun sudah pernah kami terbangkan ke sana

Untuk Pengirimannya untuk luar pulau via udara dan untuk pulau jawa bisa menggunakan kereta atau jasa pets kurir.


Berikut Salah satu  TESTIMONI kami,,






Untuk testimoni yang lainnya silahkan bisa anda lihat di Album testimoni Facebook kami


Ingin mengadopsi kucing bengal dari kami? Silahkan kontak kami lebih lanjut :)

KONTAK KAMI


KONTAK KAMI

kucing bengal
Terima kasih banyak atas permintaan anda untuk mengadopsi kucing bengal dari Bumi Ucing. 

Silahkan hubungi admin kami untuk informasi harga kucing bengal via Whatsapp

Whatsapp : 081321509623

Alamat kami :

BUMI UCING
Pondok Mas Lestari Secaba F 1 no 9 Bandung Barat